shape

Hal yang Wajib Diketahui Sebelum Suntik Vitamin C

10 February 2023

Posted by : Yuyun Yuniar

Facebook Share Whatsapp Share Twitter Share Telegram Share
Hal yang Wajib Diketahui Sebelum Suntik Vitamin C

Sobat Salam, infus vitamin C mulai banyak dijadikan pilihan oleh banyak orang untuk memulihkan stamina tubuh yang menurun. Bukan hanya itu saja, bahkan sebagian orang menjadikan infus vitamin C ini untuk kecantikan kulit dan mengatasi permasalahan kulit.

Vitamin C alias asam askorbat merupakan zat gizi yang dapat bekerja menjaga sistem imun. Zat ini terbukti memiliki manfaat sehat, asalkan kadar yang masuk ke tubuh sesuai dengan kebutuhan masing-masing individu.

Meskipun metode ini sedang viral, namun Sobat harus mengetahui beberapa hal sebelum mencoba infus vitamin C ini. Apa saja hal yang wajib diketahui sebelum infus vitamin C? Berikut informasinya.

Kenali manfaat Infus Vitamin C

Vitamin C adalah salah satu nutrisi terpenting yang dibutuhkan oleh tubuh, karena memiliki sifat antioksidan yang tinggi. Sehingga jika Sobat mencoba infus vitamin C maka manfaat ini akan Sobat dapatkan, seperti :

  • meningkatkan imunitas
  • mempercepat proses penyembuhan luka
  • mencerahkan kulit
  • membantu pembentukan kolagen
  • mencegah penuaan dini.

Vitamin C memberatkan fungsi ginjal

Semakin banyak dosis vitamin C yang masuk ke dalam tubuh, semakin berat pula kerja ginjal di dalam tubuh. Oleh karena itu, sebelum suntik vitamin C, Sobat dianjurkan untuk memastikan bahwa kondisi ginjal dan hati dalam keadaan normal.

Ada risiko efek samping

Vitamin C yang diberikan melalui suntikan memiliki dampak positif, karena dipercaya lebih efektif daripada asupan suplemen. Ini karena vitamin C yang disuntikkan dapat langsung diserap oleh tubuh, tanpa harus diolah di saluran cerna terlebih dahulu.

Namun ada beberapa efek samping dari Infus Vitamin yang perlu Sobat ketahui, seperti :

  • infeksi di area bekas suntikan
  • Penggumpalan darah
  • emboli
  • kerusakan pembuluh darah.

Selain kondisi di atas, pemberian infus vitamin C dapat menyebabkan komplikasi, seperti:

  • Kadar zat besi di dalam tubuh terlalu banyak (hemokromatosis)
  • Gagal ginjal, terutama pada penderita penyakit ginjal
  • Batu ginjal

Harus dilakukan oleh tenaga medis

Untuk menghindari risiko efek samping yang mungkin muncul, jangan pernah takut atau ragu untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan tenaga medis sebelum suntik vitamin C.

Ketahui lebih dahulu dosis vitamin C yang sesuai dengan kondisi Sobat ya, karena kebutuhan setiap orang berbeda-beda.

Perbanyak minum air putih setelah Infus

Selain itu, Sobat juga wajib mengonsumsi air putih dalam jumlah cukup setiap hari, agar ginjal mampu melarutkan kadar asam yang tinggi dari vitamin C.

Hindari dosis yang terlalu tinggi

Setiap orang pasti ingin mendapatkan hasil maksimal dengan cepat, maka dari itu kebanyakan akan berfikir jika dosis tinggi akan memberikan hasil yang maksimal. Tentunya segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik ya Sob. Bukannya hasil maksimal yang didapatkan, hal ini justru akan memicu permasalahan bagi kinerja ginjal.

Maka dari itu sebelum Sobat memutuskan untuk melakukan infus vitamin ini, lebih baik konsultasikan dulu dengan tenaga medis bersertifikat seperti di pelayanan Infus Vitamin C dari Salam Homecare ya.

shape
shape