shape

7 Obat Sakit Gigi Berlubang Alami, Efektif!

09 June 2023

Posted by : Fathan

Facebook Share Whatsapp Share Twitter Share Telegram Share
7 Obat Sakit Gigi Berlubang Alami, Efektif!

Berikut ini adalah rekomendasi obat sakit gigi berlubang alami yang mudah dan efektif dalam mengobati. Yuk simak informasinya dalam artikel ini!

Mengobati Gigi Berlubang

Apakah Anda saat ini mengalami masalah gigi berlubang? Gigi berlubang menjadi salah satu masalah kesehatan yang seringkali dialami banyak orang. Dan pastinya penyakit ini sangatlah mengganggu.

Penderita penyakit gigi berlubang biasanya akan mengalami beberapa gejala seperti gigi terasa ngilu dan nyut-nyutan, nyeri pada gusi, sakit di bagian pipi, bahkan tak jarang mengalami sakit di bagian kepala.

Pada akhirnya tentu saja kita berusaha untuk mengobati sekaligus mengurangi rasa sakit tersebut.

Rekomendasi Obat Sakit Gigi Berlubang Alami

Ada beberapa alternatif yang bisa Anda gunakan untuk menyembuhkan sakit gigi berlubang. Salah satunya adalah dengan menggunakan obat alami. 

Nah dalam artikel ini akan membahas beberapa rekomendasi obat sakit gigi berlubang alami yang bisa digunakan untuk mengobati gigi berlubang. Lantas apa sajakah rekomendasinya? Tanpa berlama-lama berikut penjabarannya.

1. Ekstrak Vanili

Rekomendasi yang pertama adalah ekstrak vanili. Menurut studi dari Cleveland Clinic, ekstrak vanili dapat dijadikan sebagai pengobatan alami untuk mengatasi rasa sakit pada gigi berlubang. 

Pasalnya ekstrak vanili mengandung alkohol yang dapat membantu meredakan rasa sakit secara sementara.  Tidak hanya itu, antioksidan yang terkandung dalam ekstrak vanili juga bermanfaat dalam proses penyembuhan area gigi yang terdampak lubang tersebut.  

Untuk menggunakannya, Anda hanya perlu mengoleskan ekstrak vanili ke area gigi dan gusi yang terkena lubang dengan menggunakan ujung jari atau bola kapas beberapa kali sehari.  

Ekstrak vanili hanya dapat membantu meredakan rasa sakit secara sementara. Oleh karena itu, segera temui dokter gigi jika rasa sakit pada gigi berlubang tidak kunjung hilang atau semakin parah.

2. Teh Peppermint

Kemudian obat alami yang kedua adalah teh peppermint. Kandungan sifat menenangkan pada peppermint dapat membantu mengurangi rasa sakit pada gigi yang berlubang.  Caranya cukup mudah, Anda bisa menyeduh kantong teh peppermint dengan air panas. 

Setelah suhu kantong teh tidak terlalu panas, tempelkan secara perlahan pada gigi dan gusi yang terasa sakit.  Namun, perlu diingat bahwa penggunaan teh peppermint hanya dapat membantu meredakan sakit gigi sementara. 

Jika sakit gigi tidak kunjung hilang atau semakin parah, segera temui dokter gigi terdekat.

3. Daun Jambu Biji

Berdasarkan penelitian dari Healthline, daun jambu biji juga dapat dijadikan sebagai obat herbal untuk meredakan sakit gigi berlubang.  Kandungan anti-inflamasi pada daun jambu biji dapat membantu proses penyembuhan luka pada gigi. 

Selain itu, daun jambu biji juga memiliki aktivitas antimikroba yang bermanfaat dalam menjaga kesehatan mulut.  

Cara penggunaannya cukup mudah, Anda dapat mengunyah daun jambu biji segar atau mencampurkan daun jambu biji yang dihancurkan ke dalam air mendidih untuk membuat obat kumur.  

Baca juga, Hilangkan Jaringan Parut Membandel

4. Minyak Cengkih

Minyak cengkih telah lama digunakan sebagai obat gigi tradisional. Kandungan eugenol di dalam minyak cengkih memiliki sifat anestesi alami yang membantu meredakan rasa sakit pada gigi.  

Cara menggunakannya sangat mudah, cukup celupkan gulungan kapas ke dalam minyak cengkih kemudian tempelkan pada gigi yang terasa sakit.  

Namun, perlu diingat bahwa penggunaan minyak cengkih hanya dapat membantu meredakan sakit gigi sementara. Jika sakit gigi tidak kunjung hilang atau semakin parah, segera temui dokter gigi terdekat.

5. Air Garam

Garam memiliki kandungan anti-inflamasi dan anti-bakteri yang efektif dalam meredakan sakit gigi. Selain itu, garam juga dapat membantu membersihkan bakteri di dalam mulut.  

Cara penggunaannya cukup mudah, yaitu dengan melarutkan satu sendok makan garam ke dalam satu gelas air hangat. Kemudian gunakan larutan tersebut untuk berkumur-kumur hingga rasa sakit pada gigi berlubang mereda.  

Meskipun garam dapat membantu meredakan rasa sakit gigi, namun sebaiknya tidak digunakan secara berlebihan karena dapat merusak enamel gigi. 

Jika rasa sakit pada gigi berlubang tidak kunjung hilang atau semakin parah, segera temui dokter gigi terdekat untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

6. Bawang Putih

Bawang putih merupakan bahan alami yang dapat digunakan untuk mengatasi sakit gigi. Kandungan antiseptik pada bawang putih dipercaya dapat membantu meredakan sakit gigi.  

Cara penggunaannya cukup mudah, yaitu dengan mengunyah bawang putih di bagian gigi yang sakit. Anda juga dapat menghaluskannya terlebih dahulu dan menempelkannya pada bagian gigi yang sakit.  

Meskipun bawang putih dapat membantu meredakan sakit gigi, namun bawang putih memiliki bau yang cukup menyengat dan dapat menimbulkan bau napas yang tidak sedap. Oleh karena itu, sebaiknya dilakukan sebelum tidur agar bau napas tidak terlalu terasa.

7. Es Batu

Selain cara-cara alami sebelumnya, es batu juga dapat digunakan untuk meredakan sakit gigi berlubang. Suhu dingin yang dihasilkan es batu dapat mengebaskan saraf gigi dan meredakan rasa nyeri akibat gigi berlubang.  

Caranya cukup mudah, yaitu dengan mengompres gigi yang sakit menggunakan es batu selama 10-15 menit. Lakukan beberapa kali sehari untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal.

Penyebab Gigi Berlubang

Lantas apa sih yang menyebabkan gigi berlubang? Sebagai informasi untuk Anda, Penyebab utama gigi berlubang adalah adanya plak pada gigi yang kemudian diubah oleh bakteri menjadi asam yang dapat merusak lapisan gigi.  

Plak sendiri berasal dari sisa makanan yang mengandung gula, seperti roti, sereal, susu, minuman ringan, buah, kue, atau permen. Ketika makanan ini terjebak di gigi, bakteri alami dalam mulut akan mengubahnya menjadi asam yang dapat merusak gigi.  

Kombinasi antara bakteri, asam, sisa makanan yang terjebak di gigi, dan air liur, akan membentuk plak yang melekat pada gigi. Plak yang menumpuk pada gigi secara perlahan akan mengikis lapisan-lapisan gigi, mulai dari lapisan email hingga lapisan dentin.

Cara Mencegah Gigi Berlubang

Pepatah mengatakan bahwa mencegah jauh lebih baik dari mengobati. Oleh karena itu, kita pun harus menjaga kesehatan gigi dan mencegahnya agar tidak berlubang. Akan tetapi bagaimanakah caranya? Berikut ini beberapa di antaranya

Baca juga, Kulit Tetap Sehat dan Mulus di Musim Kemarau

#1 Sikat Gigi Secara Rutin

Pencegahan pertama ialah melakukan sikat gigi secara rutin. Menyikat gigi secara rutin merupakan hal penting untuk menjaga kesehatan gigi dan mencegah gigi berlubang. 

Selain itu, sikat gigi juga dapat membersihkan serta menghilangkan sisa makanan di dalam mulut yang memicu pertumbuhan bakteri penyebab gigi berlubang.  

Disarankan untuk menyikat gigi minimal 2 kali sehari, yaitu setelah sarapan pagi dan sebelum tidur di malam hari. 

Untuk hasil yang optimal, sikat gigi sebaiknya dilakukan setidaknya 30 hingga 60 menit setelah sarapan pagi agar mineral di dalam gigi tidak ikut terlarutkan oleh air liur.  

Agar hasilnya maksimal, setiap sesi sikat gigi sebaiknya dilakukan selama 2 menit. Pilihlah sikat gigi dengan bulu sikat yang lembut dan cocok dengan kondisi gigi dan gusi Anda. 

#2 Gunakan Pasta Gigi Dengan Kandungan Fluoride

Untuk mencegah gigi berlubang, Anda bisa gunakan pasta gigi dengan kandungan Fluoride. Pasta gigi yang mengandung fluoride memang terbukti efektif dalam melindungi gigi dari kerusakan akibat pertumbuhan bakteri penyebab gigi berlubang. 

Selain itu, kandungan fluoride dalam pasta gigi juga berperan penting dalam memperkuat lapisan luar gigi yang disebut enamel, sehingga gigi menjadi lebih tahan terhadap pengaruh senyawa asam dan plak di dalam mulut.

#3 Kurangi Mengonsumsi Makanan Manis

Untuk Anda penggemar makanan manis, ada baiknya untuk menguranginya untuk mencegah gigi berlubang. Hal itu disebabkan makanan yang mengandung gula cenderung menempel pada permukaan gigi. 

Jika tidak dibersihkan dengan segera, bakteri dalam mulut akan mengonversi gula menjadi asam yang dapat merusak lapisan enamel gigi. Kondisi ini dapat menyebabkan gigi rentan mengalami kerusakan dan berlubang.  

Maka dari itu sebaiknya Anda berkumur dan menyikat gigi setelah mengonsumsi makanan manis, hal ini akan membantu membersihkan sisa-sisa makanan yang menempel pada gigi dan mencegah perkembangan bakteri.

#4 Konsumsi Sayur dan Buah

Tak hanya bermanfaat untuk pencernaan, sayuran dan buah-buahan juga memiliki manfaat bagi kesehatan gigi dan mulut. Pasalnya sayuran dan buah-buahan dapat meningkatkan produksi air liur, yang efektif membantu mengurangi pertumbuhan bakteri dalam mulut.

#5 Perbanyak Minum Air Putih

Selain dapat membantu menjaga kesehatan tubuh, meningkatkan konsumsi air putih juga merupakan cara alami yang efektif untuk mencegah gigi berlubang. 

Hal ini disebabkan karena air putih memiliki manfaat untuk membersihkan sisa-sisa makanan di dalam mulut yang menjadi tempat favorit bagi bakteri penyebab gigi berlubang untuk berkembang biak.

Selain itu, minum air putih yang cukup juga dapat meningkatkan produksi air liur di dalam mulut. Air liur ini berfungsi untuk menyebarluaskan fluoride secara merata ke seluruh bagian gigi. 

Fluoride merupakan mineral alami yang membantu mencegah gigi berlubang dengan memperkuat email gigi dan melindunginya dari kerusakan.

Selain kelima cara di atas, terdapat beberapa cara lain yang bisa Anda lakukan sebagai langkah preventif, meliputi:

  • Jangan lupa untuk selalu membersihkan sela-sela gigi setiap hari dengan menggunakan dental floss. Hindari menggunakan tusuk gigi. 
  • Berdiskusi dengan dokter gigi untuk mendapatkan perawatan fluoride tambahan. 
  • Makan-makanan yang bergizi dan seimbang. 
  • Kurangi makanan atau minuman yang bersoda atau yang bersifat asam. 
  • Rutin melakukan kunjungan ke dokter minimal enam bulan sekali.

Nah itulah beberapa rekomendasi obat sakit gigi berlubang alami yang bisa Anda gunakan. Selain itu Anda juga bisa melakukan langkah pencegahan agar gigi tidak berlubang. Semoga informasi dalam artikel ini bermanfaat dan nantikan update informasi lainnya.

Sources:

shape
shape