shape

Kenali Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasi Mata Bintitan

19 February 2022

Posted by : Admin

Facebook Share Whatsapp Share Twitter Share Telegram Share
Kenali Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasi Mata Bintitan

Sobat Salam, mata kalian pernah bintitan? Katanya kalau bintitan, tandanya hobi mengintip orang? Benar atau salah?  Jadi, kebenarannya disebabkan oleh infeksi bakteri Staphylococcus aureus yang menyerang kelenjar dalam mata.

Penyebab Bintitan

Mata bintitan dalam bahasa medis dikenal sebagai hordeolum atau stye. Akibatnya adalah timbul benjolan di kelopak mata. Meskipun tidak berbahaya, bintitan bisa mengganggu aktivitas sehari-hari karena rasa nyerinya, serta merusak keindahan mata.

Ada 3 kelenjar kelopak mata yang sering terinfeksi, yaitu kelenjar Zeis, Moll, dan Meibom. Berdasarkan kelenjar yang terinfeksi, mata bintitan bisa dibagi menjadi 2 jenis, yaitu hordeolum interna dan hordeolum eksterna.

Pada hordeolum interna yang terinfeksi adalah kelenjar Meibom, sedangkan infeksi pada kelenjar Zeis atau Moll akan menyebabkan hordeolum eksterna.

Hordeolum eksterna akan muncul pada pangkal bulu mata karena lokasi kelenjar Zeis dan Moll ada di pangkal bulu mata, baik pada kelopak mata atas ataupun bawah. Sedangkan hordeolum interna biasanya akan muncul pada kelopak mata atas. Selain itu, pada hordeolum eksterna biasanya benjolan akan mengarah ke sisi luar.

Berbeda dengan hordeolum interna, benjolan mengarah ke sisi dalam sehingga kelopak mata perlu dibuka untuk bisa melihat benjolan dengan lebih jelas.

Ternyata, mata bintitan juga tidak selalu karena infeksi bakteri saja, loh. pada kondisi tertentu, mata bintitan bisa disebabkan oleh adanya sumbatan pada kelenjar kelopak mata tanpa adanya infeksi bakteri (kalazion).

Sumbatan itu menyebabkan isi kelenjar menumpuk dan memicu terjadinya reaksi inflamasi pada kelopak mata yang akhirnya menyebabkan juga benjolan yang mirip dengan hordeolum. Benjolan yang tidak terasa nyeri ini disebut dengan chalazion.

Gejala Bintitan

Kenali Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasi Mata Bintitan
Source : Delimaasihsismamedika.com

Melansir dari Mayo Clinic, gejala umum dari bintitan yaitu :

  • Benjolan merah di kelopak mata yang mirip dengan bisul atau jerawat
  • Sakit kelopak mata
  • Kelopak mata bengkak
  • Mata berkaca-kaca

Biasanya bintitan akan pecah atau hilang dengan sendirinya setelah beberapa hari. Tapi, membersihkan bintitan akan membantu mengeluarkan nanah sehingga bisa sembuh lebih cepat.

Pengobatan Bintitan

Kenali Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasi Mata Bintitan
Source : Klikdokter.com

Inilah beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bintitan, antara lain :

  • Kompres area bintitan dengan air hangat selama 5 sampai 10 menit
  • Pijat lembut area bintitan dengan jari bersih untuk mencoba membuka dan mengeringkan kelenjar yang tersumbat
  • Jaga kebersihan wajah dan mata
  • Minum obat pereda nyeri seperti ibuprofen jika terasa sakit
  • Jangan memakai riasan mata saat bintitan
  • Kenakan kacamata dan hindari lensa kontak saat bintitan

Bintitan biasanya sembuh tanpa harus pengobatan. Tapi, segera temui dokter jika mengalami gejala berikut ini :

  • Bintitan tidak mulai membaik dalam beberapa hari
  • Drainase mengandung banyak darah
  • Pertumbuhan yang cepat
  • Ada banyak bengkak

Baca Juga :

shape
shape