shape

Kenapa Ibu Pasca Melahirkan Harus Pakai Korset?

01 August 2022

Posted by : Yuyun Yuniar

Facebook Share Whatsapp Share Twitter Share Telegram Share
Kenapa Ibu Pasca Melahirkan Harus Pakai Korset?

Sobat Salam, setelah mengandung selama Sembilan bulan, selanjutnya calon ibu akan memasuki fase melahirkan. Bisa melahirkan seorang anak adalah anugerah yang luar biasa bagi seorang ibu. Meskipun harus melalui proses yang menegangkan, namun semua hal itu berubah menjadi kebahagiaan setelah sang buah hati lahir.

Entah melahirkan dengan cara normal ataupun Caesar, pada umumnya yang akan dirasakan seorang ibu adalah nyeri. dr Hari Nugroho SpOG dari RS Dr Soetomo Surabaya mengatakan, jika seorang ibu bersalin secara normal maka nyeri akan berangsur-angsur hilang sekitar 24 jam pasca melahirkan. Sedangkan pada ibu yang bersalin dengan Caesar, rasa nyeri akan lebih lama menghilang, bisa sekitar 1 minggu bahkan lebih.

Kondisi Tubuh Pasca Melahirkan

Kenapa Ibu Pasca Melahirkan Harus Pakai Korset?
Source : nakita.grid.id

Proses pemulihan masih berlanjut selama beberapa minggu setelah melahirkan karena tubuh melakukan pemulihan dan penyesuaian diri dengan kondisinya yang baru. Tubuh ibu masih akan melakukan perubahan pasca melahirkan. Berikut rangkuman mengenai beberapa perubahan yang akan dialami seorang ibu pasca melahirkan.

  • Perubahan pada rahim

Selama masa kehamilan, bentuk Rahim akan membesar dan berat. Hal ini juga menyebabkan otot-otot perut seorang ibu melebar selama kehamilan dan membutuhkan waktu lama untuk mengembalikan ke bentuknya yang semula.

  • Perubahan berat badan

Selama masa kehamilan, seorang ibu juga akan mengalami kelebihan cairan. Karena cairan yang menumpuk selama hamil ini lah yang akan mengakibatkan berat badan seorang ibu meningkat, bahkan setelah melahirkan pun cairan ini masih tetap ada meskipun akan keluar melalui urin. Bukan hanya itu hal ini juga bisa menyebabkan seorang ibu mengalami sembelit pasca melahirkan dikarenakan rasa nyeri yang dialami.

  • Perubahan pada vagina

Vagina merupakan jalan keluar bagi bayi, maka dari itu demi mengeluarkan bayi dari Rahim ibu bisanya ukuran otot vagina akan meregang dan membesar. Pembengkakan akan berlangsung selama beberapa hari setelah melahirkan sebelum akhirnya akan berangsur berkurang dan otot-otot vagina akan kembali kencang.

Perlukah Pemakaian Korset Setelah Melahirkan?

Kenapa Ibu Pasca Melahirkan Harus Pakai Korset?
Source : popmama.com

Pada masa kehamilan otot-otot perut pada seorang ibu akan meregang dan membesar. Sayangnya otot perut tidak otomatis kembali ke posisi semula setelah melahirkan. Akibatnya pasca melahirkan perut menjadi bergelambir dan tetap terlihat buncit.

Bagi kebanyakan wanita, tentu saja hal ini menjadi hal yang sangat menganggu karena dianggap merusak penampilan.

Sebagian orang memilih untuk menggunakan bantuan korset untuk perawatan setelah melahirkan dengan alasan untuk mengembalikan perut agar jadi rata dan indah.

Penggunaan korset setelah melahirkan sebenarnya masih dipertanyakan keefektifitasannya. Terlepas dari hal itu, menggunakan korset pasca melahirkan boleh saja.

Namun ada catatan khusus bagi ibu yang melahirkan secara Caesar, harus dikonsultasikan dengan dokter sebelum memutuskan untuk menggunakan korset ini. Karena khawatir mengganggu luka bekas operasi.

Sebelum memutuskannya, ada baiknya untuk menimbang manfaat dan efek samping dari pemakaian korset berikut ini :

  1. Membantu mengembalikan ligament perut
  2. Merdakan nyeri di masa nifas
  3. Membantu memperbaiki postur tubuh
  4. Membantu proses pemulihan setelah operasi

Sedangkan efek samping penggunaan korset diantaranya :

  1. Mengganggu sirkulasi darah
  2. Mengganggu bernafas dengan baik
  3. Menekan usus sehingga menyebabkan susah buang air besar
  4. Sering buang air kecil karena kandung kemih tertekan
  5. Perut menjadi gatal karena biang keringat atau bahan korset yang kasar.

Hal yang Perlu Diperhatikan Dalam Pemakaian Korset

Kenapa Ibu Pasca Melahirkan Harus Pakai Korset?
Source : hellosehat.com

Agar terhindar dari beberapa masalah di atas, ada baiknya untuk melakukan hal-hal berikut ini :

  1. Hindari melilit korset terlalu ketat
  2. Hindari mengenakan korset seharian penuh
  3. Pilih korset dengan bahan berpori agar kulit tetap bernafas
  4. Gunakan bahan korset yang lembut
  5. Pakai korset dengan ukuran yang tepat
  6. Pilih desain korset yang mudah digunakan dan nyaman
  7. Lepaskan korset jika berkeringat atau kesulitan bernafas
  8. Pastikan korset dalam keadaan kering agar tidak lembab.

Menurut sebuah studi tentang pemakaian korset, wanita yang mengenakan korset mengaku merasakan beberapa hal, seperti membantu nyeri menjadi lebih ringan, pendarahan lebih sedikit, dan merasa lebih nyaman dibandingkan wanita yang tidak mengenakannya.

Meski begitu keputusan untuk mengenakan korset pasca melahiran, baik secara normal maupun secara Caesar, dikembalikan ke pertimbangan ibu masing-masing ya!

Baca Juga :

shape
shape